- Pilih saham yang rutin membagikan dividen, atau saham yang masuk ke dalam indeks IDX High Dividend 20
- Perhatikan jadwal pembagian dividen di website www.ksei.co.id
- Ketahui tanggal-tanggal penting dari jadwal pembagian dividen:
- Cum date: Tanggal terakhir investor dapat membeli saham tertentu untuk mencatatkan diri sebagai investor yang berhak menerima dividen dari emiten tersebut.
- Ex date: Tanggal dimana investor sudah tidak mendapatkan hak dividen dari suatu saham yang dibelinya.
- Recording date: Tanggal pencatatan bagi pemilik saham yang berhak mendapatkan dividen.
- Payment date: Tanggal pembayaran dividen.
- Lakukan pembelian saham paling terakhir saat cum date, dan hold saham minimal sampai dengan ex date
- atau simak video berikut ini, tentang cara mendapatkan dividen bit.ly/MOSTDividen