Bagi investor yang belum memiliki disiplin dan kontrol emosi yang baik, reksa dana campuran adalah pilihan terbaik. Mengapa? Ini dikarenakan, di dalam reksa dana campuran, kendali investor terbatas hanya pada penempatan investasi sesuai dengan profil risiko dan tujuan investasi. Hal-hal praktis seperti perubahan alokasi investasi merupakan wewenang manajer investasi. Apabila Anda tertarik dengan reksa dana campuran dan ingin mengoptimalkan penempatannya, sebaiknya Anda memahami 4 jenis reksa dana sebagai berikut.
Yuk kenalan dengan istilah risk dan return pada produk reksa dana agar profit makin maksimal. Lihat videonya di sini
Reksa Dana Campuran Defensif
Reksa Dana Defensif merupakan reksa dana campuran dengan profil risiko terendah. Meskipun memiliki profil risiko terendah di kategori reksa dana campuran, reksa dana ini sudah mampu memberikan imbal balik yang lebih tinggi daripada reksa dana berbasis pasar uang.
Instrumen investasi utama: pasar uang dan obligasi (khususnya durasi rendah)
Alokasi investasi utama: 70 – 79%
Alokasi investasi pendukung: saham 21 – 30%
Reksa dana campuran ini direkomendasikan untuk investor berprofil risiko rendah seperti pemula yang menginginkan potensi imbal balik yang lebih tinggi dari reksa dana pasar uang, atau investor produktif yang akan memasuki masa pensiun beberapa tahun mendatang.
Reksa Dana Campuran Berimbang
Reksa dana campuran berimbang memiliki profil risiko dan imbal balik yang lebih tinggi daripada reksa dana defensif.
Instrumen investasi utama: obligasi, pasar uang dan saham
Alokasi investasi utama: obligasi 33%, pasar uang 33%, saham 34%
Alokasi investasi pendukung: -
Reksa dana campuran ini direkomendasikan untuk investor yang berprofil risiko tidak terlalu tinggi, menginginkan potensi imbal balik yang menarik dan memang mampu mentoleransi risiko gejolak nilai inflasi. Sebagai contoh, investor produktif di antara 40-50 tahun menginginkan imbal balik tinggi dari reksa dana untuk persiapan pensiun dan masih memiliki income tetap dari gaji atau usahanya sebagai antisipasi apabila terjadi risiko investasi.
Baca Juga : Wajib Tahu! Inilah Kiat Sukses Memilih Manajer Investasi Reksa Dana Tepercaya
Reksa Dana Campuran Dinamis
Reksa dana campuran dinamis merupakan reksa dana campuran yang dikelola secara dinamis menyesuaikan kondisi pasar. Manajer Investasi dapat melakukan manuver dari instrumen satu ke instrumen lainnya dan menyesuaikan porsinya tergantung pada sentimennya terhadap masing-masing aset tersebut. Reksa dana ini memberikan imbal balik yang lebih tinggi dari reksa dana berimbang karena kemampuannya menghindari kerugian dan mengejar hasil yang maksimal lebih cepat. Meskipun begitu, risiko reksa dana ini tergantung pada kinerja Manajer Investasi. Memilih Manajer Investasi yang tepat adalah kunci berhasil pada reksa dana campuran dinamis.
Instrumen investasi utama: obligasi, pasar uang dan saham
Alokasi investasi utama: 1 – 79%
Alokasi investasi pendukung: 1 – 21%
Reksa dana campuran dinamis direkomendasikan untuk investor berprofil risiko agak tinggi tetapi tidak dapat mentoleransi risiko yang terlalu besar. Sebagai contoh: investor berusia di bawah 40 tahun yang sebagian biaya hidupnya bergantung pada imbal balik reksa dana.
Reksa Dana Campuran Agresif
Reksa dana campuran agresif memiliki tingkat risiko dan imbal balik yang tertinggi di antara reksa dana campuran lain. Alokasi mayoritas pada pasar saham dan didukung dengan obligasi dan pasar uang sebagai peredam gejolak berlebih.
Instrumen investasi utama: saham
Alokasi investasi utama: 70 – 79%
Alokasi pendukung: obligasi dan pasar uang 21 – 30%
Reksa dana campuran agresif direkomendasikan untuk investor berprofil risiko tinggi dan dapat mentoleransi risiko yang besar. Sebagai contoh: investor berusia di bawah 40 tahun yang menggunakan reksa dana campuran saham sebagai investasi jangka panjang, bukan sebagai penopang gaya hidup.
Tertarik untuk memulai investasi modal kecil? Nah, investasi reksa dana pilihan terbaik! Klik di sini
Setelah memahami 4 reksa dana campuran di atas, sudahkah Anda tahu mana yang paling cocok untuk Anda? Kalau sudah, yakinkan langkah Anda untuk membuka investasi di MOST, ya. MOST adalah aplikasi tepercaya dari Mandiri Sekuritas untuk memulai perjalanan investasi bahkan untuk Anda yang suka cari aman dengan reksa dana campuran.