Sekarang ini, investasi, khususnya saham, merupakan pilihan yang paling menggiurkan. Mengapa demikian? Investasi saham dinilai mudah dan dapat memberikan keuntungan yang tinggi jika dibandingkan dengan instrumen investasi lainnya seperti emas atau deposito. Sebut saja instrumen investasi deposito yang rata-rata memberikan keuntungan (return) 6%-8% per tahun. Jika inflasi tahunan 5%, maka sebagian besar hasil investasi Anda akan termakan oleh inflasi. Alasan itulah yang membuat investor lebih tertarik dengan investasi saham.
Sebelum membeli saham, tentunya Anda harus membuka rekening saham yang tersedia di perusahaan sekuritas. Calon investor harus memilih perusahaan sekuritas atau broker saham terbaik yang keamanannya terjamin. Selain itu, Anda juga harus mengetahui biaya sell dan buy saham saat transaksi, serta apakah ada biaya lain seperti biaya rekomendasi yang akan dibebankan pada nasabahnya.
Masih banyak calon investor yang bingung soal investasi saham dan bagaimana cara memulainya. Berkaca dari pengalaman penulis, saat itu saya mendatangi kantor Mandiri Sekuritas dan bertanya-tanya tentang bagaimana berinvestasi saham.
Saya bersyukur pihak Mandiri Sekuritas memberikan penjelasan singkat yang dapat dipahami, dan akhirnya saya membuat rekening saham saat itu juga. Selang beberapa hari, saya mendapatkan informasi bahwa rekening saya telah aktif maka dari itu, saya langsung melakukan top-up uang supaya dapat membeli saham dengan segera. Singkat cerita, saya langsung download aplikasi MOST dan memulai transaksi.
Tampilan aplikasi MOST yang sederhana membuat penggunaannya mudah dipahami. Selain itu, kita juga diberikan rekomendasi saham buy atau sell setiap hari secara gratis di saat beberapa sekuritas lain akan membebankan biaya mulai dari Rp25.000,00 per bulan kepada nasabahnya.
Tentunya, kita sebagai pemain baru yang belum pandai dalam analisis investasi saham ini sangat terbantu dalam memutuskan saham apa saja yang akan dibeli. Selain itu, aplikasi MOST juga dapat di-install di smartphone. sehingga memudahkan kita untuk monitoring portofolio di mana saja kita berada. Istilahnya, nggak harus ribet bawa laptop/komputer ke mana-mana, cukup dengan smartphone saja.
Keuntungan lain dari Mandiri Sekuritas yaitu proses Login yang sangat mudah hanya dengan mengisi User ID dan Password. Untuk mengecek portofolio, kita bisa melakukannya melalui aplikasi MOST, bisa juga lewat website resmi Mandiri Sekuritas, yaitu MOST.co.id.
Ingat, untuk dana nasabah di rekening Mandiri Tabungan Bisnis Investor (MTBI), dananya hanya bisa ke Nomor Rekening yang sudah didaftarkan sebelumnya. Hal ini dimaksudkan untuk menjaga keamanan dana nasabah. Jadi, kita tidak perlu lagi khawatir terhadap uang dalam rekening MTBI jika suatu saat akun kita dibajak oleh orang lain.
Bagi calon investor yang ingin melakukan investasi syariah, jangan lagi meragu. Mandiri Sekuritas memberikan program investasi syariah yang dimaksudkan supaya masyarakat Indonesia yang mayoritas beragama Islam aktif untuk menabung saham dengan membeli saham perusahaan-perusahaan yang berbasis syariah.
Jadi, sekarang ini sangat mudah sekali berinvestasi saham maupun investasi syariah secara aman, nyaman, dan tentunya memberikan keuntungan yang cukup besar. Terlebih lagi, ketika kita berinvestasi saham, kita juga membantu meningkatkan perekonomian nasional. Hal yang paling penting, kita juga menciptakan lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat Indonesia.
Baca juga: