Bila Anda ingin memulai investasi saham, ada banyak hal yang perlu diperhatikan. Salah satunya adalah memilih perantara atau pialang saham. Pihak ini kerap juga disebut dengan sebutan broker atau perusahaan sekuritas. Dalam investasi saham, penting bagi Anda untuk memilih broker terpercaya dan memiliki rekam jejak yang baik pula. Agar tidak salah langkah, berikut beberapa tips memilih broker saham terbaik bila ingin berinvestasi saham.
Cek apakah sudah memiliki izin lengkap
Memilih broker untuk investasi saham perlu dilakukan dengan cermat. Langkah awal yang bisa Anda lakukan adalah dengan mengecek perizinan broker itu sendiri. Di Indonesia, broker yang bisa dipercaya adalah broker sudah masuk dalam jaringan dan memiliki izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan sudah memiliki keanggotaan di Bursa Efek Indonesia (BEI). OJK sendiri membedakan broker dalam beberapa jenis berdasarkan perannya, yakni:
- Perantara Pedagang Efek (PPE) - broker yang melakukan jual-beli efek, baik itu bagi kepentingan nya sendiri maupun bagi orang lain. Namun, PPE tidak bisa menjadi penjamin bagi emisi efek.
- Penjamin Emisi Efek (PEE) - izin bagi broker yang menjamin emisi atau sponsor perusahaan yang ingin melantai di bursa. Izinnya sendiri juga berlaku bagi PPE, maka tak heran banyak dipilih oleh sebagian besar broker di Indonesia.
Baca juga: Tips Pelaporan Pajak Investasi Saham, Reksadana, dan Obligasi
Perhatikan berapa kali broker saham menjadi underwriter
Berikutnya dalam berinvestasi saham, perhatikan juga berapa kali broker atau perusahaan pernah menjadi underwriter. Adapun maksud dari underwriter adalah sejauh mana perusahaan atau broker membuat sebuah kontrak bersama emiten (perusahaan yang ingin melantai di bursa) untuk menjadi penjamin emisi atau sponsornya sertamelakukan penawaran umum ke investor untuk kepentingan emiten.
Kewajiban broker yang menjadi underwriter adalah patuh terhadap semua perjanjian kontrak emisi, serta melihat dan mengungkapkan keterbukaan informasi,afiliasi maupun hubungan lain yang sifatnya material di antara broker atau emiten.
Di Indonesia, broker terpercaya yang memiliki riwayat underwriter terbaik adalah Mandiri Sekuritas yang banyak dipilih oleh investor yang akan melakukan investasi saham karena reputasinya yang baik. Selain itu, Mandiri Sekuritas juga menerima berbagai penghargaan nasional dan internasional dalam aktivitasnyasebagai broker terkemuka.
Lihat website resmi dari broker saham
Broker saham biasanya menawarkan ketentuan yang berbeda-beda dalam investasi saham. Oleh karena itu, butuh pertimbangan yang matang untuk memilih broker yang sesuai dengan kondisi finansial Anda. Cara mengeceknya pun sangat mudah, Anda cukup melihat di website resmi broker saham tersebut.
Dari sana, Anda bisa melihat berapa besaran modal yang dibutuhkan, biaya transaksi, dan ketentuan lainnya. Selain itu, Anda bisa melihat juga testimoni dari investor lainnya guna meyakinkan diri. Bila perlu, Anda bisa menghubungi call center yang ada di website tersebut bila ada informasi yang kurang jelas.
Cek minimal modal awal dan besar fee transaksi
Ketika Anda akan memilih broker saham terbaik, pastikan pula sudah mengecek berapa modal awalnya dan besaran komisi atau fee transaksi. Saat memasukkan jumlah modal awal, pastikan sudah sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan Anda. Biasanya, besaran modal awal memang beragam, mulai dari Rp10 juta hingga Rp50 juta. Meski begitu, beberapa broker menawarkan modal awal yang lebih terjangkau dari jumlah tersebut, tergantung sasaran investor dari broker itu sendiri.
Kemudian, ada fee transaksi atau komisi. Komisi ini dipatok bervariasi antara 0,1-0,3% setiap kali Anda melakukan transaksisaham. Pilihlah komisi yang sesuai dengan Andadan lakukan perhitungan komisi atau fee hariannya. Anda pun bisa memanfaatkan platform investasi saham secara online melalui aplikasi untuk mengurangi komisi atau fee transaksi ini.
Salah satu yang bisa Anda pilih adalah Mandiri Online Security Trading (MOST). Dengan menggunakan platform ini, Anda bisa melakukan investasi saham dengan mudah, aman, dan nyaman. Segera lakukan registrasi melalui register.most.co.id. Bagi pemula, tersedia juga kelas investasi online learning secara gratis setiap hari. Dengan begitu, Anda bisa mengetahui segala informasi investasi saham di mana pun dan kapan pun. Jadi, tunggu apa lagi? Segera mulai investasi saham Anda sekarang juga!
Baca juga: